Home » » Militer Terkuat Di Asia Tenggara

Militer Terkuat Di Asia Tenggara

Militer Terkuat di Asia Tenggara tentu sangat disegani oleh negara negara disekitarnya. Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi mengenai kekuatan militer di asia tenggara terutama yang punya kekuatan paling kuat. Sebelumnya di artikel ini saya menyebut singapura sebagai negara yang militernya terkuat. Sumber itu saya peroleh dari salah satu forum besar di indonesia dan saya pikir alasannya masuk akal. Tapi setelah membaca komentar dari seorang pembaca yang menyerankan saya mengunjungi situs http://globalfirepower.com/ saya jadi tahu ada kesalahan yang perlu dibanahi di artikel ini..

Militer Asia Tenggara

Militer Asia Tenggara sudah tergolong lumayan baik dibanding dengan kawasan lainnya di dunia. Saya sudah membahas beberapa artikel menarik seperti Stadion Terbesar Di Asia Tenggara ada juga sungai terpanjang di asia tenggara dan juga ada Iklim Asia Tenggara dan yang paling populer tentang asia tenggara adalah negara terkaya di asia tenggara dan masih akan bertambah yang terbaru bisa kamu lihat disini
Itu beberapa artikel yang sempat saya tulis untuk menambah ilmu pengetahuan kamu tentang asia tenggara benua tempat kita tinggal.

Militer Terkuat Di Asia Tenggara


Militer Terkuat di asia tenggara tentu adalah kekuatan militer yang dibangun bersama oleh negara negara di Asia Tengara yaitu organisasi yang kita kenal dengan nama SEATO yang punya kepanjangan Southeast Asia Treaty Organisation yang berdiri pada tanggal 1955 dan ternyata banyak konflik yang terjadi hingga dibubarkan pada tahun 1977. Itu salah satu kekuatan militer yang kuat di Asia Tenggara yang pernah ada. Kalau itu yang terkuat karena gabungan negara di asia tenggara sekarang kita akan bahas lebih spesifik negara yang punya militer paling kuat di asia tenggara

Militer Terkuat Di Asia Tenggara: Indonesia

Saya akui ada kesalahan pada artikel ini sebelumnya yang mengatakan Singapura paling kuat ternyata yang paling kuat adalah Indonesia. Sebuah badan pemerhati tentang militer Global Firepower telah merilis daftar negara yang punya kekuatan militer terbaik di dunia. Cukup mengejutkan ditengah banyaknya masalah di Indonesia tapi Indonesia beehasil menempati urutan 15 dari banyak dari 68 negara di dunia yang dibandingkan. Nomor 1 di dunia masih ditempati Amerika berikut 5 besar negara terkuat dalam bidang militer di dunia;

  1. Amerika
  2. Rusia
  3. China
  4. India
  5. Inggris
Indonesia yang menpati urutan 15 kalah dari Mesir yang ada di urutan 14. Di dalam daftar yang sempat dirilis ini muncul 3 negara dari Asia tenggara yaitu Indonesia (15), Malaysia(33), dan juga Singapura (47). Dari list ini kita bisa tahu kalau negara kita sangat kuat militernya. Jumlah penduduk yang banyak tentu saja berpengaruh terhadap jumlah tentara di Indonesia.

Salah satu hal yang cukup penting ialah kita harus tahu faktor apa yang dijadikan bahan penilaian dari Global Firepower untuk menentukan peringkat ini.



Total Population
Total Manpower Available
Total Manpower Fit for Military Service
Total Manpower Reaching Military Age Annually
Total Active Military Personnel
Total Reserve Military Personnel
Total Aircraft Strength
Helicopter Strength
Tank Strength
Armored Fighting Vehicle Strength
Self-Propelled Guns
Towed Artillery Pieces
MLRS Rocket Projecting Systems
Field Mortar Strength
Portable Anti-Tank Weapons
Logistical Vehicle Strength
Merchant Marine Strength
Major Ports and Terminals
Total Navy Ship Strength
Aircraft Carriers
Naval Destroyers
Submarine Strength
Naval Frigates
Naval Corvettes
Coastal Patrol Boats
Mine Warfare Vessels
Amphibious Assault Vessels
Annual Defense Budget
Reserves of Foreign Exchange and Gold
Purchasing Power Parity
Labor Force Strength
Oil Production
Oil Consumption
Proven Oil Reserves
Roadway Coverage
Railway Coverage
Waterway Coverage
Coastline Coverage
Shared Borders Coverage
Serviceable Airports
Square Land Area


Itualah daftar faktor yang digunakan oleh lembaga ini untuk menentukan negara yang militernya terkuat.
Namun hal yang cukup menarik ketika konflik terjadi antara negara Indonesia dengan tetangganya Malaysia, Indonesia malah terkesan kurang tegas menanggapi isu isu politik yang terjadi kalau saja rilis tadi benar dengan kekuatan militer yang indonesia punya seharusnya lebih berani dalam mengambil sikap atas isu isu yang beredar seperti klaim wilayah ataupun budaya yang dilakukan Malaysia. Tentu saja dengan klaim tersebut menganggu kedaulatan Indonesia sebagai suatu negara.

Masih Banyak faktor yang perlu dibenahi dari Indonesia seperti anggaran yang kecil untuk pengembangan militer dan juga masih belum ada di Indonesia industri persenjataan yang baik seperti negara negara maju lainnya. Masih banyak sekali disiarkan di TV kalau Indonesia banyak seklai kecelakaan saat latihan militer karena armada yang digunakan sudah tidak layak. Tapi apapun masalah yang ada mari kita dukung TNI.

Sekian sedikit pembahasan dan informasi yang bisa saya bagikan harapan saya agar negara ini bisa lebih baik ke depannya dan terus dukung pemerintahan yang berjalan sebisa kita - Militer Terkuat Di Asia Tenggara
Share this article :
Posted by: Tommy Syatriadi
Blogger Surabaya, Updated at: 04.00

0 comments:

Posting Komentar

 
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger